Di era teknologi modern seperti saat ini, kamera mundur pada mobil merupakan sebuah fitur standar kemanan yang sudah seharusnya ada pada setiap mobil karena kamera mundur membantu pengemudi untuk memantau area di belakang kendaraan saat akan melakukan manuver mundur atau saat ingin memarkirkan kendaraanya, sehingga dapat mengurangi risiko terjadinya insiden kecil seperti menyenggol atau menabrak objek yang dibelakang mobil. Namun, apa yang terjadi jika kamera mundur pada mobil mengalami kerusakan? Bagaimana cara Anda mengidentifikasi ciri-ciri kamera mundur yang rusak?
Kamera mundur pada mobil merupakan fitur penting untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan saat parkir atau mundur. Namun, seperti komponen elektronik lainnya, kamera mundur juga dapat mengalami kerusakan. Dengan mengetahui ciri-ciri kamera mundur yang rusak tentu dapat membantu Anda untuk mendeteksi masalah ini lebih awal dan segera melakukan perbaikan.
Ciri Ciri Kamera Mundur Rusak
-
Gambar Kabur atau Buram
Salah satu tanda kamera mundur rusak adalah gambar yang ditampilkan menjadi kabur atau buram bahkan blur dan terlihat tidak jelas. Hal ini dapat disebabkan karena berbagai faktor, seperti kotoran atau debu yang menempel pada lensa kamera, kerusakan pada sensor kamera, atau masalah pada rangkaian kabel penghubung.
-
Tampilan Gambar Terputus-putus
Jika gambar yang ditampilkan pada layar monitor atau head unit mobil Anda terputus-putus atau tidak stabil, kemungkinan besar kamera mundur mengalami kerusakan. Masalah ini dapat disebabkan oleh kerusakan pada kabel, koneksi yang longgar, atau masalah pada sistem elektronik mobil.
-
Tampilan Gambar Terdistorsi
Selain gambar yang kabur atau buram, kamera mundur yang rusak juga dapat menampilkan gambar yang terdistorsi atau tidak proporsional. Hal ini dapat terjadi akibat kerusakan pada lensa kamera atau sensor gambar.
-
Tidak Ada Tampilan Gambar
Jika layar monitor atau head unit tidak menampilkan gambar sama sekali, maka kemungkinan besar kamera mundur Anda telah rusak. Masalah ini dapat disebabkan oleh putusnya salah satu rangkaian kabel, kerusakan pada kamera, atau masalah pada sistem elektrik mobil.
-
Tampilan Gambar Berwarna Hijau
Pada kamera mundur infrared, jika tampilan gambar di siang hari terlihat normal, namun di malam hari seluruh objek tampak berwarna hijau, maka kemungkinan besar kamera mundur Anda mengalami kerusakan. Hal ini dapat disebabkan oleh masalah pada sensor infrared atau sistem penerangan pada kamera yang harus dilakaukan pemeriksaan.
Jika Anda mengalami salah satu atau beberapa dari ciri-ciri di atas, segera lakukan pemeriksaan dan perbaikan pada kamera mundur kendaraan Anda. Jangan biarkan kerusakan ini berlanjut, karena dapat membahayakan keselamatan Anda saat parkir atau ketika memundurkan kendaraan. Lakukanlah pemeriksaan dan perawatann secara berkala untuk tersu memastikan kamera mundur Anda dalam keadaan baik sehingga dapat berfungsi dengan optimal.
Bagi Anda yang sedang mencari sebuah dashcam yang sudah dilengkapi dengan kamera mundur Anda bisa mempertimbangkan dashcam dari merk 70mai. Dashcam 70mai dipersenjatai dengan kamera mundur yang memiliki fitur keamanan yang inovatif sehingga dashcam ini merupakan pilihan yang sangat direkomendasikan untuk memastikan keselamatan Anda ketika berkendara.
Dashcam 70mai memiliki kualitas video yang berkualitas tinggi dengan resolusi hingga 1944p, sehingga Anda dapat merekam dengan jelas dan detail. Teknologi canggihnya juga memungkinkan perekaman video dalam kondisi cahaya rendah atau gelap dengan baik, sehingga Anda tetap bisa mendapatkan gambar yang jelas bahkan saat di malam hari. Untuk informasi lebih lanjut Anda bisa hubungi PT. Invens Sukses Indonesia yang merupakan distributor resmi dashcam 70mai Official Store Indonesia atau dengan mengunjungi websitenya di invens.co.id lalu Anda bisa tanyakan pada customer service mengenai dashcam maupun kamera mundur mobil yang Anda butuhkan melalui kontak WhatsApp yang ada.
Baca juga artikel terkait lainnya :
- Penyebab kamera mundur mobil buram
- Penyebab kamera mundur mobil no signal
- Cara mengaktifkan kamera belakang mobil
- Cara pasang kamera mundur mobil Avanza
- Penyebab kamera mundur tidak ada gambar
- Penyebab kamera mundur mobil tidak berfungsi
- Cara memperbaiki kamera mundur mobil buram